PEPES

PEPES (dulunya Program Profesional Softwarehouse) adalah salah satu komunitas mahasiswa dari sekian banyak komunitas yang ada di Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga. PEPES sendiri merupakan komunitas milik Program Studi Diploma Teknik Informatika Fakultas Teknologi Informasi yang membantu mahasiswa dalam memahami materi yang disampaikan dosen. PEPES membantu belajar mahasiswa dengan mengadakan belajar bersama mata kuliah berbasis pemrograman dengan VB.NET.

PEPES memiliki pertemuan rutin yang diadakan setiap minggu, jadwal yang setiap trimester disesuaikan dengan jadwal kosong mahasiswa sehingga lebih efektif karena memaksimalkan teman teman mahasiswa untuk ikut bergabung di komunitas ini. 
Diharapkan teman-teman yang berpartisipasi dalam komunitas ini lebih memahami pemrograman dan dapat saling berbagi pengetahuan di bidang pemrograman. Selain itu nantinya teman-teman dapat membuat aplikasi yang dapat disebarluaskan sehingga dapat digunakan sebagai sarana promosi Program Studi Diploma Teknik Informatika.

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | SharePoint Demo